gadget

Tips Memilih Gadget Untuk Bermain Game

Posted on

Peran ponsel kian mengalami perkembangan secara signifikan hingga saat ini. Bukan hanya dipakai untuk mengakses media sosial dan layanan streaming saja, namun ponsel juga dipakai untuk kepentingan bermain game. Untuk membuat aktivitas gaming menjadi lancar diperlukan tips memilih gadget untuk bermain game dengan spesifikasi mumpuni.

Tips Memilih Gadget untuk Bermain Game

Pastinya terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pemilihan gadget untuk mendukung aktivitas gaming. Dengan demikian, anda dapat bermain game tanpa terjadi lag dan lancar. Ikuti beberapa tips memilih gadget yang tepat untuk nge-game berikut ini.

1. Perhatikan Chipset yang Dipakai

Chipset adalah salah satu komponen yang sangat penting untuk diperhatikan ketika memilih ponsel gaming. Sistem on chip atau chipset adalah komponen yang terintegrasi bersama komponen lain guna mendukung kinerja ponsel. Pada chipset terdapat GPU, prosessor, pengontrol manajemen perangkat dan cellular modem.

Anda dapat memilih chipset yang didukung GPU berkinerja tinggi guna mengolah grafis yang baik. Misalnya Qualcomm Snapdragon 845 degan seri paling tinggi di Qualcomm sekarang ini. Gadget dengan chipset berkinerja tinggi membuat anda dapat mengoperasikan aplikasi game bergrafis tinggi dengan nyaman.

2. Kapasitas Baterai Unggul

Bermain game memakai ponsel adalah salah satu aktivitas yang memerlukan cukup banyak daya sehingga anda perlu memilih daya baterai tinggi dan tidak mudah habis. Selain itu, anda juga perlu mempertimbangkan ponsel yang didukung dengan fitur fast charging untuk proses pengisian daya baterai.

3. Memilih Ukuran yang Nyaman dan Luas

Untuk mendapatkan rasa yang lebih nyaman ketika memainkan game, anda dapat memilih jenis ponsel yang memiliki ukuran layar cukup luas serta fitur fullview display. Dengan menerapkan tips memilih gadget untuk bermain game ini, anda bisa merasa puas ketika menatap layar.

Anda dapat memilih jenis layar dengan resolusi tinggi serta kerapatan layar supaya grafis yang disajikan menjadi maksimal dan tidak pecah. Selain itu, pilihlah ponsel dengan resolusi Full HD 1080 p yang mempunyai kerapatan layar lebih dari 400 ppi.

4. Memilih Memori Internal dan RAM yang Ideal

Memori internal dan RAM merupakan hal yang cukup penting untuk anda pertimbangkan ketika memilih ponsel untuk gaming. Mengingat sejumlah game sekarang ini hadir dengan ukuran memori cukup besar serta berbagai file update tambahan menjadikan anda perlu mempersiapkan ruang penyimpanan besar di ponsel.

Untuk memperoleh pengalaman nge-game yang seru dan lancar, anda dapat memilih RAM berkapasitas miniman 4GB serta internal memori 32GB. Pastikan anda mempertimbangkan memori internal dan kapasitas RAM sesuai keperluan anda ketika memilih gadget.

Demikian beberapa tips memilih gadget untuk bermain game yang perlu anda perhatikan. Pastikan anda memilih gadget sesuai dengan kebutuhan anda termasuk untuk bermain game. Dengan demikian, anda dapat memperoleh pengalaman gaming yang seru dan lancar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *