kesehatan masyarakat

Upaya Meningkatkan Kesehatan Masyarakat untuk Menjalani Hidup Sehat

Posted on

Kesehatan masyarakat merupakan salah satu hal penting yang harus dijaga. Dengan menjaga kesehatan tentu bisa meningkatkan kualitas hidup. Tidak hanya itu, dan juga bisa meningkatkan kesehatan lingkungan, kualitas sumber daya, manusia dan pembangunan ekonomi.

Kesehatan manusia menjadi komponen utama sebagai keberlangsungan hidup yang makmur. Dengan menjaga kebersihan lingkungan, kesehatan penduduk juga lebih terjaga.

Upaya Meningkatkan Kesehatan Masyarakat dengan Menjaga Lingkungan

Kesehatan menjadi salah satu hal terpenting untuk menjalani hidup makmur. Kesehatan merupakan sebuah keadaan sejahtera dari badan, jiwa, dan sosial yang bisa meningkatkan hidup produktif secara ekonomi dan sosial. Untuk meningkatkan kesehatan dalam lingkungan masyarakat harus menjalani berbagai upaya.

Salah satunya yaitu dengan menjaga kebersihan lingkungan. Terdapat berbagai upaya untuk meningkatkan kesehatan dalam masyarakat yang bisa dilakukan. Berikut merupakan berbagai upaya dalam meningkatkan kesehatan masyarakat dengan membersihkan lingkungan:

1. Rutin Membersihkan Selokan

Salah satu upaya dalam meningkatkan kesehatan dalam masyarakat yaitu dengan rutin membersihkan selokan. Membersihkan slogan menjadi salah satu cara yang efektif untuk menjaga kebersihan lingkungan. Dengan melakukan kegiatan kerja bakti secara rutin untuk membersihkan selokan dan lingkungan masyarakat bisa mencegah terjadinya berbagai penyakit.

Selain itu, juga bisa mencegah terjadinya banjir yang bisa membuat masyarakat susah. Maka dari itu, membuat program kerja bakti untuk membersihkan selokan dan lingkungan menjadi pilihan yang tepat sebagai upaya menjaga kesehatan hidup.

2. Tidak Membuang Sampah dengan Sembarangan

Tidak membuang sampah sembarangan menjadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan dalam lingkungan hidup manusia. Kebiasaan membuang sampah bukan pada tempatnya bisa memberikan dampak buruk terhadap masyarakat yang tinggal di lingkungan tersebut. Dampak dari membuang sampah sembarangan yaitu bisa membuat lingkungan menjadi kotor, menghambat aliran sungai, dan menimbulkan risiko penyakit pada masyarakat.

Maka dari itu, membuang sampah pada tempatnya menjadi pilihan terbaik untuk menjaga kesehatan lingkungan dan masyarakat. Berbagai penyakit dan dampak buruk terhadap lingkungan akan memiliki risiko kecil.

3. Menanam Pohon di Sekitar Rumah

Upaya untuk menjaga kesehatan masyarakat dengan menjaga lingkungan selanjutnya yaitu menanam pohon di sekitar rumah. Tumbuhan di sekitar rumah memiliki peran penting untuk menjaga lingkungan bersih dan risiko banjir. Apabila lingkungan sudah terjaga kebersihannya, tentu masyarakat yang tinggal juga akan sehat terhindar dari berbagai penyakit. Pohon di sekitar rumah memiliki akar yang akan masuk dalam tanah.

Sehingga akar tersebut akan masuk dalam tanah lebih jauh bisa melancarkan dalam penyerapan air. Maka dari itu, pohon bisa mencegah terjadinya risiko banjir yang bisa menimbulkan berbagai penyakit. Banyaknya pohon di sekitar rumah juga bisa meningkatkan kualitas udara menjadi lebih baik. Hasil udara yang lebih baik tersebut bisa membuat pernafasan menjadi lancar.

4. Melakukan Daur Ulang Sampah

Upaya menjaga kesehatan dalam masyarakat selanjutnya yaitu dengan melakukan daur ulang sampah. Melakukan daur ulang sampah menjadi pilihan terbaik untuk mengurangi siapa yang dihasilkan. Sebelum melakukan daur ulang sampah sebaiknya pisahkan terlebih dahulu sesuai dengan jenisnya. Pisahkan sampah sesuai dengan jenisnya yaitu anorganik dan organik.

Untuk sampah organik bisa masyarakat memanfaatkan untuk dibuat menjadi pupuk kompos. Sedangkan sampah anorganik seperti botol bekas bisa dijadikan berbagai kerajinan yang memiliki nilai jual. Memanfaatkan sampah untuk melakukan daur ulang bisa mengurangi penumpukan yang menyebabkan berbagai penyakit. Dengan melakukan daur ulang sampah bisa menjaga kesehatan dalam masyarakat.

Itulah berbagai upaya meningkatkan kesehatan masyarakat dengan menjaga lingkungan. Kesehatan merupakan salah satu hal yang penting untuk keberlangsungan hidup yang makmur. Maka dari itu, menjaga kesehatan sangat penting untuk dilakukan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *